Milad ke-4 Ceklissatu.com, Berbagi berkah Bersama Yatim dan Dhuafa di Bulan Ramadan

By Achmad Sholeh(Alek) 16 Mar 2024, 21:34:01 WIB Bogor
Milad ke-4 Ceklissatu.com, Berbagi berkah Bersama Yatim dan Dhuafa di Bulan Ramadan

Keterangan Gambar : Kantor Media Ceklissatu.com merayakan Milad(Hari Lahir) yang ke-empat dengan berbagi kepada Para yatim piatu dan Dhuafa, Sabtu,(16/3/2024).


MEGAPOLITANPOS.COM, Cibinong Bogor - Kantor Media Ceklissatu.com merayakan Milad(Hari Lahir) yang ke-empat dengan berbagi kepada Para yatim piatu dan Dhuafa, Sabtu,(16/3/2024). Hari kelima ramadan ini menjadi hari yang istimewa bagi Ceklissatu.com karena bertepatan dengan hari lahir Ceklissatu.com yang selalu dirayakan pada tanggal 16 Maret. 


Pimpinan Umum Ceklissatu.com Suhairil Anwar mengucapkan rasa syukurnya atas usia Ceklissatu.com yang menginjak usia ke-4. Pada bulan suci ini, pria yang akrab disapa Anwar ini berharap Ceklissatu.com bisa terus berkembang dan bermanfaat untuk masyarakat dalam menyajikan berbagai informasi. 

Baca Lainnya :








"Alhamdulillah hari ini kami merayakan hari lahir Ceklissatu.com yang ke-empat. Semoga kami bisa terus bermanfaat untuk masyarakat dan semoga syukuran ini bisa membantu ekonomi masyarakat," katanya. 


Acara yang mengusung tema"Menggapai Berkah" pada Momentum Harlah ini tidak hanya dihadiri oleh para yatim piatu dan Dhuafa tetapi juga dihadiri oleh berbagai Tokoh Masyarakat, Pemerintah Kabupaten Bogor dan Tokoh Media di Indonesia. 


"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder yang telah mendukung perkembangan ceklissatu.com dan ikut serta dalam kegiatan berbagi di acara syukuran ini. Semoga semua dukungan kawan-kawan dibalas berkali-kali lipat, aamiin," ungkapnya. 


Dalam sambutannya, Anwar berharap seluruh Tim Redaksi dan Tim Ceklissatu.com bisa terus menyajikan informasi yang seduai kaidah dan kode etik jurnalistik sebagai bentuk komitmen dari Ceklissatu.com yang merupakan media yang sudah lolos verifikasi Dewan Pers.(Reporter: Achmad Sholeh Alek).




  • Komisi Pendataan Dewan Pers Gelar Verifikasi Media di Bogor

    🕔22:45:19, 26 Jun 2025
  • Raker Ke-4 JMSI Kota Tangerang Bangun Media Siber Berkualitas

    🕔09:11:17, 20 Jan 2025
  • Petani Desa Babakan Jadi Perhatian Anggota DPR RI

    🕔14:08:02, 19 Jan 2025
  • Tim Pansus Pemberdayaan dan Pelindungan Perempuan Salurkan Bantuan Korban Bencana Sukabumi

    🕔13:29:27, 17 Des 2024
  • Ketua Komisi II Minta Pemkot Optimalisasi Pendapatan Pajak

    🕔16:17:01, 17 Des 2024