Petani Desa Babakan Jadi Perhatian Anggota DPR RI

By Sigit 19 Jan 2025, 14:08:02 WIB Bogor
Petani Desa Babakan Jadi Perhatian Anggota DPR RI

MEGAPOLITANPOS.COM Kab Bogor - Petani Kampung Boja, Desa Babakan Kecamatan Tenjo Kabupaten Bogor menjadi perhatian Tomi Kurniawan anggota DPR RI, Pasalnya petani Kampung Dungus Biuk tersebut berhasil membuka lahan pertanian seluas 20 hektar.

Dalam pengelolaan pertanian tersebut di ketua oleh Jaya Sampurna yang merupakan warga asli Kampung Dungus Biuk Desa Babakan.

Jaya Sampurna Ketua pertanian Kampung Dungus Biuk Desa Babakan, Minggu (19/01/2025) menjelaskan penggarapan lahan pertanian seluas 20 hektar tersebut rencananya akan di tanam jagung.

Baca Lainnya :

"Kegiatan pertanian ini dalam rangka menguatkan ketahanan pangan yang di programkan pemerintah, apa salahnya wong cilik ikut kontribusi dalam ketahanan pangan ini, selain membantu pemerintah ini juga untuk mensejahterakan warga di sini yang notabene para petani," katanya.

Jaya menambahkan, selain menanam jagung 20 hektar kedepannya bersama petani Babakan merencanakan perluasan hingga 200 hektar.


Sementara, anggota DPR RI Tomi Kurniawan mengapresiasi para petani di Desa Babakan telah berhasil membuka lahan pertanian yang di tanam jagung seluas 20 hektar.

"Ini sangat menggembirakan, tentunya saya akan mendorong Pemda Kabupaten Bogor untuk segera memprioritaskan program ketahanan pangan," ujarnya.

Dalam kunjungan anggota DPR RI Tomi Kurniawan di dampingi Wahyu Ketua DPC PKB Kabupaten Bogor. ** (Nan)




  • Petani Desa Babakan Jadi Perhatian Anggota DPR RI

    🕔14:08:02, 19 Jan 2025
  • Tim Pansus Pemberdayaan dan Pelindungan Perempuan Salurkan Bantuan Korban Bencana Sukabumi

    🕔13:29:27, 17 Des 2024
  • Ketua Komisi II Minta Pemkot Optimalisasi Pendapatan Pajak

    🕔16:17:01, 17 Des 2024
  • Bahas Isu Transportasi Pimpinan DPRD Tampung Aspirasi Organda Kota Bogor

    🕔17:36:48, 17 Des 2024
  • Pansus Pelindungan Guru Gelar Rapat Perdana, Juhana : Jangan Sampai Ada Oemar Bakri di Kota Bogor

    🕔15:49:35, 13 Des 2024
  • Loading....


    Kanan - Iklan Sidebar

    Temukan juga kami di

    Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.