Serda Muhamad Komsos Bersama Aparat Desa, Pentingnya Soliditas Tiga Pilar Di Wilayah

By Sigit 27 Des 2022, 20:41:14 WIB Tangerang Kabupaten
Serda Muhamad Komsos Bersama Aparat Desa, Pentingnya Soliditas Tiga Pilar Di Wilayah

Keterangan Gambar : Serda Muhamad Babinsa Ds. Rancagong melaksanakan komsos bersama aparatur Desa Rancagong, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang


MEGAPOLITANPOS.COM Kabupaten Tangerang - Untuk menjaga kamtibmas di wilayah binaan Serda Muhamad Babinsa Ds. Rancagong melaksanakan komsos bersama aparatur Desa Rancagong, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Selasa (27/12/2022).

Di kesempatan itu, Serda Muhamad anggota Koramil 03/Legok, Kodim 0510/Tigaraksa bersama aparatur Desa Rancagong membahas keamanan dan ketertiban di wilayah Ds.Rancagong.

Babinsa juga mengharapkan kepada warga binaan untuk tetap waspada menghadapi keadaan curah hujan yang sangat tinggi yang disertai angin kencang. 

Baca Lainnya :

Dikatakan Serda Muhamad bahwa,sebagai Babinsa selalu mengajak dan mengingatkan aparatur desa beserta warga binaan untuk ikut  terlibat aktif menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Menurut Dandim 0510/Tigaraksa  Letkol Arh S.S.Bandjar melalui Danramil 03/Lgk Kapten Arh Peristiwa Sihotang, ini merupakan tugas pokok  dan fungsi Babinsa, dimana dia harus bisa memaksimalkan tugasnya di wilayah binaan.

"Babinsa merupakan perpanjangan tangan Koramil, sekaligus ujung tombak yang membantu keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah," kata Danramil.

Dia mengatakan bahwa Babinsa Koramil 03/Lgk, Kodim 0510/Tigaraksa akan selalu siap dalam mendukung kamtibmas dan sosial masyarakat di kewilayahan serta bersinergi antara Babinsa, aparat desa dan Binamas dalam membangun dan menjaga wilayah binaan masing -masing.

"Dengan terjalinnya sinergitas tiga pilar tingkat desa dapat mewujudkan semua program berjalan dengan lancar, aman sesuai dengan aturan dan bermanfaat untuk masyarakat," pungkas Arh Peristiwa Sihotang.




  • Danramil 01/Teluknaga Pimpin Upacara Rutin Mingguan Di Makodim 0510/Tigaraksa

    🕔16:07:20, 10 Sep 2024
  • Babinsa Pelda Darwanto Pantau Musrenbangdes Desa: Fokus RKP Desa 2024

    🕔18:38:38, 10 Sep 2024
  • Peduli Terhadap Pangkalan Babinsa Bangun Pagar

    🕔18:40:45, 10 Sep 2024
  • Dua Babinsa Koramil 02/Curug Monitoring Bazar Rakyat di Bencongan

    🕔13:49:38, 08 Sep 2024
  • Babinsa Desa Sasak Hadiri Musyawarah RKPDes

    🕔14:53:43, 07 Sep 2024