- Korban KSPSB Desak Negara Hadir, Proses PKPU Gagal dan Hukum Dinilai Mandek
- Respon PUPR Jalan Rusak Kades Kedungbanteng Redakan Emosi Warga Akan Tanam Pohon Pisang
- Satlantas Menyapa Masyarakat, Edukasi Administrasi Kendaraan dan Pelatihan SIM Praktis
- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
- Hauling Batu Bara Dinilai Rusak Jalan, DPRD Barito Utara Panggil Tiga Perusahaan Tambang
- Konfercab GP Ansor Barito Utara, Pemuda Didorong Jadi Motor Pembangunan Daerah
- Bupati Barito Utara Buka Konfercab GP Ansor, Tekankan Penguatan Nilai Kemanusiaan
- Menkop Ferry Optimis Satu Data Indonesia Bakal Percepat Proses Pembangunan Gerai Kopdes Merah Putih
- Pemkab Majalengka dan OJK Dorong Relaksasi KUR, Perbankan Diharap Turut Berkontribusi
- Pemkab Barito Utara Dorong Konsolidasi Ormas TBBR Lewat Rapimda I
Melalui Program Babinsa Masuk Dapur, Babinsa Koramil 1013-03/Teweh Tengah, Praka Rahmat Wahyudi Jalin Kedekatan Terhadap Warga Binaan.

Keterangan Gambar : dok Pendim 1013 Muara Teweh
Melalui Program Babinsa Masuk Dapur, Babinsa Koramil 1013-03/Teweh Tengah, Praka Rahmat Wahyudi Jalin Kedekatan Terhadap Warga Binaan.
MEGAPOLITANPOS.COM - Muara Teweh - Melalui program Babinsa Masuk Dapur Warga, untuk berbagi rejeki, Babinsa Koramil 1013-03 / Teweh Tengah, Kodim 1013 / Muara Teweh, Praka Rahmat Wahyudi mendatangi rumah warga binaannya, Sri Murdowo 74 tahun yang beralamat di jalan Nongo Kelurahan Jingah Kecamatan Teweh Tengah kabupaten Barito utara, Jumat (03/11/2023).
Program yang merupakan terobosan yang digalakan oleh Kepala Staf Angkatan Darat ( Kasad) TNI ini dengan tujuan untuk mengecek dan mendata secara langsung kondisi dapur warga binaan yang kurang mampu, dengan maksud untuk dapat berbagi rejeki dengan membawa makanan ( sembako) serta anjang sana untuk mempererat hubungan tali silaturahmi antara TNI dan masyarakat.
Baca Lainnya :
- Korban KSPSB Desak Negara Hadir, Proses PKPU Gagal dan Hukum Dinilai Mandek
- Respon PUPR Jalan Rusak Kades Kedungbanteng Redakan Emosi Warga Akan Tanam Pohon Pisang
- Satlantas Menyapa Masyarakat, Edukasi Administrasi Kendaraan dan Pelatihan SIM Praktis
- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
- Hauling Batu Bara Dinilai Rusak Jalan, DPRD Barito Utara Panggil Tiga Perusahaan Tambang
Seperti diketahui, salah satu warga ( Sri Murdoyo 74 tahun) yang berada diwilayah binaan Praka Rahmat Wahyudi ini sehari hari bekerja sebagai petani dan istrinya telah meninggal dunia, Sri Murdowo tidak bisa berjalan sempurna (ngesot) dikarenakan pernah mengalami kecelakaan berkendara, Sri Murdoyo ini tinggal bersama anak laki lakinya yg berumur 31 tahun dan bekerja sebagai buruh, untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya berasal dari hasil bertani dan upah yang di terima oleh anak nya tersebut.
dikatakan oleh Praka Rahmat Wahyudi bahwa, aksi sosial ini dilaksanakan dengan tujuan untuk meringankan beban warga kurang mampu di wilayah binaannya, dan sebagai wujud bentuk kepedulian TNI khususnya Babinsa terhadap warga binaan.

" Diharapkan melalui kegiatan ini, dapat membantu sedikit kesulitan warga, dan juga membantu memasak makanan dan disantap secara bersama, sehingga dengan demikian Babinsa akan lebih dekat dan mengetahui permasalahan yang dihadapi oleh warga binaan," ucap Praka Rahmat Wahyudi.
Ditambahkannya lagi bahwa "Apa yang kami berikan ini nilainya memang tidak seberapa, tapi kami berharap hal ini bermanfaat untuk keluarga mereka yang membutuhkan, selain itu, melalui kegiatan seperti ini, kami berharap akan tercipta kedekatan hubungan emosional antara TNI terkhusus Babinsa dengan warga binaannya sehingga tumbuh kemanunggalan TNI dengan rakyat yang semakin solid," tutupnya.
Dijelaskan oleh Sri Murdoyo, warga binaan yang rumahnya disambangi oleh Babinsa Praka Rahmat Wahyudi, bahwa dirinya sangat senang sekali, dan mengucapkan terimakasih kepada TNI, yang telah mencanangkan program seperti ini, untuk membantu perekonomian warga yang kurang mampu.
"Dengan berkunjungnya Babinsa Praka Rahmat Wahyudi ini, kami merasa sangat terbantu sekali, ucap Sri Murdoyo.Ditempat terpisah Danramil Kodim 1013 /03 Teweh Tengah, Kapten Inf M Guntur menambahkan ,"Kita harus selalu peduli terhadap masyarakat yang memerlukan bantuan, karena semua itu tugas kita semua, jangan sampai ada warga yang tidak mampu tidak di ketahui oleh Babinsa, maka dari itu Babinsa harus lebih aktif ke wilayah binaannya masing-masing," ucap Kapten Inf M Guntur.
(Antiani)















