- Bengkel Wijaya AC Mobil Tunjukkan Profesionalisme Tangani Berbagai Masalah AC Mobil
- Korban KSPSB Desak Negara Hadir, Proses PKPU Gagal dan Hukum Dinilai Mandek
- Respon PUPR Jalan Rusak Kades Kedungbanteng Redakan Emosi Warga Akan Tanam Pohon Pisang
- Satlantas Menyapa Masyarakat, Edukasi Administrasi Kendaraan dan Pelatihan SIM Praktis
- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
- Hauling Batu Bara Dinilai Rusak Jalan, DPRD Barito Utara Panggil Tiga Perusahaan Tambang
- Konfercab GP Ansor Barito Utara, Pemuda Didorong Jadi Motor Pembangunan Daerah
- Bupati Barito Utara Buka Konfercab GP Ansor, Tekankan Penguatan Nilai Kemanusiaan
- Menkop Ferry Optimis Satu Data Indonesia Bakal Percepat Proses Pembangunan Gerai Kopdes Merah Putih
- Pemkab Majalengka dan OJK Dorong Relaksasi KUR, Perbankan Diharap Turut Berkontribusi
Dandim 1013 Muara Teweh, Tangani Permasalahan Di Wilayah Tambang PT SAB

Keterangan Gambar : dok Pendim 1013
Dandim 1013 Muara Teweh, Tangani Permasalahan Di Wilayah Tambang PT SAB
MEGAPOLITANPOS.COM - Murung Raya - Letkol Inf Agussalim Tuo , S.H,.M.I.P, Dandim 1013 Muara Teweh, turun langsung ke lokasi, untuk menangani permasalahan yang terjadi di wilayah Tambang PT. Semesta Alam Barito (SAB), bertempat dii Km 29 Desa Tawai Haui Kecamatan Laung Tuhup Kabupaten Murung Raya, Senin (30/10/2023).
Dandim 1013 Muara Teweh yang saat itu didampingi oleh Asisten III Setda Murung Raya, (Batara) Kapolres Murung Raya, (AKBP Irwansah, S.I.K.,M.M) Kasi Pidsus Kejaksaan Murung Raya, (Menahin,SH), Wakil Ketua II DPRD Murung Raya, (Rahmanto Muhidin), Pasi Ops Kodim 1013 Muara Teweh (Kapten Inf Trio Pramono ), Pasi Intel Kodim 1013 Muara Teweh ( Kapten Inf Edy Sugiarto), Kasi Intel Kejaksaan Murung Raya ( A.Saepuloh,SH ), Kasat Intel Polres Murung Raya ( Ipda Yulianto ), Danramil 1013-08 Laung Tuhup ( Letda Czi Slamet Waluyo), Kapolsek Laung Tuhup ( Ipda Doni,S.Trk ), Ketua Harian DAD Murung Raya ( Bertho Kuling ), Kasi I UPTD, KPHP Murung Raya ( Kasdari ), Mewakili BPN Murung Raya ( Yani ), Wakil Ketua DPD TBBR Murung Raya ( Adi Candra ) dan Manajemen PT.SAB.
Baca Lainnya :
- Bengkel Wijaya AC Mobil Tunjukkan Profesionalisme Tangani Berbagai Masalah AC Mobil
- Korban KSPSB Desak Negara Hadir, Proses PKPU Gagal dan Hukum Dinilai Mandek
- Respon PUPR Jalan Rusak Kades Kedungbanteng Redakan Emosi Warga Akan Tanam Pohon Pisang
- Satlantas Menyapa Masyarakat, Edukasi Administrasi Kendaraan dan Pelatihan SIM Praktis
- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
Kedatangan Dandim 1013 Muara Teweh beserta rombongan bertujuan untuk menangani permasalahan yang terjadi di Wilayah PT SAB tentang pemortalan jalan oleh warga.
Letkol Inf Agussalim Tuo, menyampaikan, permintaan pribadi bersama dengan Kapolres Murung Raya berharap dengan sangat, agar yang bersangkutan dapat membuka portal dan akses agar PT SAB dapat beraktivitas kembali dan situasi di wilayah Laung Tuhup berjalan kondusif.
"Ada peluang dan jalan membuka mediasi dengan PT SAB, dengan harapan kita dapat membahas bersama - sama, kita semua hadir di sini demi kepentingan masyarakat, kami datang dan memohon agar pihak warga berbesar hati dapat membuka portal," ucap Dandim 1013 Muara Teweh.
Ditambahkan lagi oleh nya " bahwa PT SAB membawa niat baik untuk mengadakan pertemuan dengan yang bersangkutan ( pihak pemortal jalan ), dan semoga mendapatkan hasil dan sulosi yang terbaik untuk menyelelesaikan permasalahan ini, dati FKPD Murung Raya siap untuk mendampingi.
Kita bersama Kapolres Murung Raya berusaha agar tugas kami menjaga Keamanan bersama, kami berada di tengah, tidak berpihak kepada siapapun, demi masa depan masyarakat," pungkas Letkol Inf Agussalim Tuo.
(Dwi)















