- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
- Hauling Batu Bara Dinilai Rusak Jalan, DPRD Barito Utara Panggil Tiga Perusahaan Tambang
- Konfercab GP Ansor Barito Utara, Pemuda Didorong Jadi Motor Pembangunan Daerah
- Bupati Barito Utara Buka Konfercab GP Ansor, Tekankan Penguatan Nilai Kemanusiaan
- Menkop Ferry Optimis Satu Data Indonesia Bakal Percepat Proses Pembangunan Gerai Kopdes Merah Putih
- Pemkab Majalengka dan OJK Dorong Relaksasi KUR, Perbankan Diharap Turut Berkontribusi
- Pemkab Barito Utara Dorong Konsolidasi Ormas TBBR Lewat Rapimda I
- Fuomo Dorong Kreator Indonesia Jadi Pelaku Bisnis, Siapkan Fitur AI Analytics Engine
- DPRD Sambut Positif Langkah Pemkot Tangerang Akhiri Kerja Sama PSEL Dengan PT Oligo
- Darurat Sampah Nasional : DPRD Minta Pemkot Kota Tangerang Mentransformasi Tata Kelola Sampah
Peringati 32 Tahun AKABRI 91 Polres Barito Utara Gelar Kegiatan Bakes Dan Baksos

MEGAPOLITANPOS.COM- Muara Teweh - Dalam Dalam rangka memperingati 32 Tahun AKABRI ' 91, Polres Barito Utara dan jajarannya, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara, mengadakan Bakes (Bantuan Kesehatan) dan Baksos (Bakti Sosial), kegiatan ini di laksanakan di Aula Anggrawina Jagratara, Polres Barito Utara, Sabtu (21/10/2023)
Kegiatan ini merupakan reunian AKABRI '91, yang perayaannya di gelar serentak di beberapa wilayah di Indonesia, dengan di isi dengan kegiatan pemberian layanan kepada masyarakat.
Kegiatan yang disambut oleh warga Muara Teweh dengan sangat antusias ini, dimulai sejak pukul 08: 00 - 12 : 00 wib, dan melibatkan 30 personil team Medis dari Dinas Kesehatan, yang terdiri dari 2 dokter dan 28 tenaga Kesehatan serta 6 personel dari Dokes Polres Barito Utara.
Baca Lainnya :
- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
- Hauling Batu Bara Dinilai Rusak Jalan, DPRD Barito Utara Panggil Tiga Perusahaan Tambang
- Konfercab GP Ansor Barito Utara, Pemuda Didorong Jadi Motor Pembangunan Daerah
- Bupati Barito Utara Buka Konfercab GP Ansor, Tekankan Penguatan Nilai Kemanusiaan
- Menkop Ferry Optimis Satu Data Indonesia Bakal Percepat Proses Pembangunan Gerai Kopdes Merah Putih
Kegiatan Bakes dan Baksos yang dilaksanakan oleh Polres Barito Utara, antara lain : Sunatan masal, diikuti oleh 22 anak, Pengecekan kesehatan dan pemberian obat secara gratis, di ikuti 150 orang, Donor darah, di ikuti 76 orang dari Anggota Polres Barito Utara dan Anggota Kodim 1013 Muara Teweh, Bakti Sosial kepada warga stunting sebanyak 50 orang, dan untuk pembagian sembako disediakan 600 paket.
Kapolres Barito Utara, AKBP Gede Pasek Muliadnyana S.I.K., M.A.P melalui Kabagsdm Polres Barito Utara, Kompol Maino, SE., M.M menyampaikan bahwa, "Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Peringatan 32 Tahun AKABRI ' 91, Mengabdi Untuk Negeri, dan semoga kegiatan Bakes dan Baksos ini dapat memberikan kontribusi yang positif untuk masyarakat, khususnya warga Barito Utara," pungkasnya.
Hadir pada kegiatan ini, Pj Sekda Barito Utara, Pasiter Kodim 1013, Kadissos PMD, Pejabat Utama (PJU) Polres Barito Utara, Kapolsek Jajaran Polres Barito Utara dan warga masyaraka
(Antiani)














