Menteri KP Trenggono Bersama Kapolda Jateng Berikan Bantuan ke Nelayan Terdampak Kenaikan BBM

By Anton 11 Sep 2022, 14:32:30 WIB Nasional
Menteri KP Trenggono Bersama Kapolda Jateng Berikan Bantuan ke Nelayan Terdampak Kenaikan BBM

Keterangan Gambar : Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dan Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi beserta jajaran melakukan foto bersama dengan para nelayan


MEGAPOLITANPOS.COM, Kendal - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono bersama Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi memberikan bantuan paket sembako kepada warga Desa Gempol Sewu, Jawa Tengah untuk membantu para nelayan yang terdampak akibat kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). 


Sebanyak seribu paket sembako dari Menteri Trenggono dan 500 paket sembako dari Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi diserahkan langsung kepada para nelayan yang terdampak.

Baca Lainnya :

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Kendal Dico M Ganinduto, Sesditjen Perikanan tangkap Yrian Yunanda MSc, Direktur PSDI Ridwan Mulyana, Kapolres Kendal AKBP Jamal Alam, Dandim 0715 Kendal Letkol Inf Misael Marten Jenry Poli, Kadis DKP Dinas Perikanan Provinsi Jateng Ir Febdiawan Kristianto, PLT BPPI Ir Sugiyarto, Sub Koordinator PDK Lili Widodo, PJU Polda Jateng dan Warga penerima Bantuan.

Dalam sambutannya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menyampaikan, dengan adanya kenaikan BBM ada 2,2 juta nelayan yang perlu dipenuhi kebutuhan BBM nya maka untuk SPBN jangan sampai kosong stoknya.

"Untuk sedimentasi sudah kami koordinasikan dengan Bupati Kendal, karena memang harus ada doking kapal untuk perbaikan kapal nelayan nantinya," ujar Sakti Wahyu Trenggono saat meninjau kondisi para nelayan di wilayah itu, Minggu (11/9/2022).

Merespon hal itu, Bupati Kendal Dico M Ganinduto mengatakan, pihaknya akan segera melakukan   pengerukan dan sedimentasi.

"Terkait sedimentasi akan segera kami laksanakan pengerukan agar tidak terjadi pendangkalan dan solar bagi nelayan akan kami lebih perhatikan," ucap Dico M Ganinduto.

Masih dalam kegiatan tersebut, Kapolda Jawa Tengah Ahmad Luthfi menuturkan, bantuan yang diberikan untuk mengurangi beban masyarakat akibat dampak kenaikan BBM.

“Penyesuaian harga BBM bersubsidi, tentu berdampak kepada masyarakat. Makanya, kita sebagai Polri ingin mengurangi beban itu dan Harapan kami bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Pesisir dan Nelayan,” terang Irjen Ahmad Luthfi.




  • Pengurus Pusat PRSI Terima Kunjungan DPW PRSI Sumatera Utara

    🕔13:22:46, 24 Jan 2026
  • BKN Pastikan Layanan ASN Tetap Berjalan di Tengah Bencana Sumatra

    🕔13:44:29, 20 Jan 2026
  • Sinkronisasi Program Kegiatan Tahun 2027, Sekjen ATR/BPN Tekankan Konsistensi Pusat dan Daerah

    🕔19:57:17, 12 Jan 2026
  • Pengangkatan Sumpah MPPP dan MPPW, Dirjen PHPT Kementerian ATR/BPN: Peran PPAT Krusial untuk Kualitas Layanan Pertanahan

    🕔21:38:24, 12 Jan 2026
  • Ikuti Peluncuran 166 Sekolah Rakyat, Wamen Ossy: Setiap Anak Indonesia Berhak atas Pendidikan yang Layak

    🕔22:42:42, 12 Jan 2026