- Dukung Program Mentri Pertahanan RI, Kodim 1013 Dan Pemkab Murung Raya Sepakat Bangun Tempat Latihan TNI AD
- Jumat Berkah Kodim 0510/Trs, Peduli Anak Yatim dan Dhuafa di Tigaraksa
- Jaga Sinergitas Wilayah, Danramil 14/Panongan Komsos Dengan Kepala Desa
- Polri Sita Uang Tunai Rp 103,27 Miliar dari PT AJP dan FH, Tersangka TPPU Judi Online
- Menteri UMKM Dorong IMI Bali Dongkrak pertumbuhan Kewirausahaan Nasional
- Sebanyak 5 Personil Koramil 01/Tgr Kerja Bhakti Gotong Royong
- Menteri UMKM Ajak IMM Berkiprah di Dunia Bisnis, Dorong Pertumbuhan Wirausaha Nasional
- Doa Bersama Kodim 0510/Tigaraksa: Penguatan Spiritualitas Prajurit
- Babinsa Desa Kosambi Timur Peltu Pairan Bantu Warga Lakukan Pengecoran dan Pengerasan Halaman Masjid
- Babinsa Koramil 14/Panongan Hadiri Musrenbang Tingkat Kelurahan
Kosgoro Creative Akan Gelar Konser Budaya Nusantara
Keterangan Gambar : Semarak Budaya Nusantara
MEGAPOLITANPOS.COM: Kosgoro Creative bersama sejumlah perusaahan Film dan Event Organizer seperti Novita Entertainment, Rumah Creative Cinema dan Rumah Kreatif Media dalam waktu dekat akan menggelar konser budaya nusantara dalam rangka mememperingati Satu Abad Mas Isman.
Menurut Direktur Program Acara Roy Wijaya, sebagai panitia dirinya merencanakan untuk perhelatan akan dilakukan pada 6 Januari 2024 di Gedung Perfilman Usmar Ismail.
"Saat ini para panitia sedang terfokus rapat kegiatan dan pelatihan anak anak yang akan mengisi panggung acara" ucapnya kepada wartawan di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin 20 Nov 2023.
Menurutnya acara tersebut, selain Kreasi Budaya juga akan diisi oleh para artis senior seperti Cony Dio dan Inka Christie serta Ada Band.
Pentingnya acara Konser Budaya Nusantara, kata Roy, karena kurangnya perhatian dan apresiasi masyarakat akan pentingnya peranan budaya. Padahal keberadaan budaya adalah sebagai identitas kebangsaan dan menjadi landasan jati diri bangsa.
"Jika permasalahan ini terus berlangsung, proses ini akan menyebabkan punah dan hilangnya budaya lokal serta semakin berkurangnya pengakuan dari negara lain," jelasnya.
Budaya yang beraneka ragam dan sarat makna juga sangat penting bagi perkembangan emosi dan mental generasi muda.
Kata Roy, hal ini bisa dibuktikan dengan banyaknya tampil para kaum muda belia dan para pelajar dari Tamansiswa seperti AZ Maestra dkk yang sering tampil atraktif diatas panggung mapun di depan kamera.
Perlu diketahui, Roy Wijaya merupakan Direktur Rumah Kreatif Cinema yang tergabung di Kosgoro Kreatif dalam kiprahnya banyak memberikan pembinaan dan pengembangan para talenta muda berbakat.
"Anak anak disini dilatih agar kelak bisa menjadi anak Muda berbakat pada berbagai bidang. Sebagai aset bangsa penerus Dunia Entertainmen Indonesia," urainya.
AZ Maestra merupakan siswa dari Sekolah Dasar Tamansiswa, Jakarta Pusat yang didukung oleh Kepala Sekolahnya Ibu Irma Kurniawati Spd dan para talenta lainnya dari perguruan Tamansiswa lainnya ikut terlibat memeriahkan Konser Budaya Nusantara, satu Abad Mas Isman. (**)