Api Mulai Mengecil, Pemkot Tambah 10 Armada Alat Berat Bantu Pemadaman di Rawa Kucing

Keterangan Gambar : Kebakaran di TPA Rawa Kucing sampai Sabtu Pagi (21/10/2023) masih berlangsung.
MEGAPOLITANPOS.COM Kota Tangerang - Kebakaran di TPA Rawa Kucing sampai Sabtu Pagi (21/10/2023) masih berlangsung. Meskipun intensitas sudah berkurang, namun di beberapa titik masih ada kobaran api.
"Pagi ini masih ada beberapa titik api di TPA Rawa Kucing, terutama di pintu 3," ujar, Wali Kota Arief R. Wismansyah.
"Kondisinya sudah tidak separah kemarin siang dan tadi malam," imbuhnya.
Baca Lainnya :
- Mayor Kav Dwi Joko Purnomo Hadiri Pelepasan Siswa Dirgantara
- Dana Desa Tahap III 2023 Ketahanan Pangan Ternak Sapi Tinggal Kandangnya, Mantan Kades Burujul Kulon Klaim Sudah Beres dengan Inspektorat
- Forwat Gelar Aksi di Depan Pemkot Tangsel: Desak Penegakan Hukum atas Intimidasi Wartawan oleh Oknum Satpol PP
- Kabar Bahagia, Bupati Majalengka segera Lantik PPPK dan CPNS Minggu depan Bulan Ini
- Personil Koramil 02/Btc Monitoring Aksi Unras Karyawan PT Dwi Naga Sakti Abadi
Dan untuk meminimalisir potensi kebakaran yang membesar lagi, lanjut Arief, pihaknya telah menerjunkan 10 alat berat. Alat berat tersebut difungsikan untuk membantu pemadaman dan juga melokalisir titik api agar tidak menyebar.
"Ada 10 armada alat berat yang dikerahkan untuk membantu pemadaman," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas LH Kota Tangerang, Tihar, menjelaskan, sampai saat ini petugas gabungan, masih berada di lokasi untuk memadamkan titik api.
"Petugas kita masih bertahan, terus melakukan upaya pemadaman," ungkapnya.
"Semakin siang angin kan makin gede, kita khawatir apinya gede lagi, makanya alat berat dari pagi kami operasionalkan buat membantu pemadaman," paparnya. ** (Jhn)
