Taman RW 11 VTE Akan Dipercantik

By Johan MP 04 Jun 2023, 16:59:40 WIB Tangerang Kabupaten
Taman RW 11 VTE Akan Dipercantik

Keterangan Gambar : Ketua RW 11 VTE Dadan Jatnika Wardhana di lokasi Taman yang sedang dirapihkan


MEGAPOLITANPOS.COM, Kabupaten Tangerang-Taman RW 11 Villa Tangerang Elok (VTE) yang berlokasi di jalan Boulevard Raya akan dipercantik, yang bisa dimanfaatkan oleh warga Elok khususnya dan seluruh warga di Kutajaya Pasar Kemis Kabupaten Tangerang.



Dadan Jatnika Wardhana Ketua RW 11 VTE Kelurahan Kutajaya Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang mengatakan Minggu (5/6/2023), hari ini diadakan perataan taman memakai Eksavator mini PC 45.

Baca Lainnya :

"Taman RW 11 diratakan karena banyaknya gundukan dan bergelombang, supaya menjadi rata," ujarnya.



Dikatakan oleh Dadan perataan tanah taman RW 11 vila Tangerang elok

bertujuan agar Taman lebih rapi dan terlihat lebih luas.

"Juga akan dijadikan ruang hijau terbuka, Joging track, tempat upacara tujuh belasan, semuanya adalah agar bermanfaat bagi warga RW 11," tuturnya.

Dalam kegiatan tersebut terlihat Lurah Kutajaya Achmad Subagja, S.Sos hadir untuk meninjau perataan tanah bersama dengan warga lainnya.

Seperti diketahui pada hari sebelumnya telah dilaksanakan peresmian lapangan olahraga yang terletak di RT 004 RW 011, yang nanti dapat digunakan oleh seluruh warga RW 11 untuk kegiatan olahraga dan lainnya.Jhn




  • Komsos Babinsa Koramil Cikupa Ajak Warga Jaga Kebersihan

    🕔12:33:08, 19 Apr 2025
  • Main Playstation di X-Zone Gratis Satu Jam, Follow Tiktok

    🕔18:55:16, 15 Apr 2025
  • Danramil Kronjo Dialog Stabilitas Harga dan Penyerapan Gabah

    🕔19:37:28, 15 Apr 2025
  • Bangun Hubungan Baik, Babinsa Komsos dengan Kades dan Warga

    🕔12:21:43, 09 Apr 2025
  • Babinsa Cikupa Bahas Siskamling Usai Arus Balik Lebaran

    🕔12:42:59, 08 Apr 2025