- RT 004 RW 011 VTE Siap Wujudkan Lingkungan Resik dan Guyub
- JMSI Kota Tangerang Rayakan HUT ke-5 Bertepatan dengan HPN ke-79 Santuni Anak Yatim
- Komsos di Kantor Desa, Babinsa Tingkatkan Kerjasama yang Baik
- Gelar Musda VIII IPHI Kabupaten Blitar, KH. Achmad Lazim Kembali Didaulat Sebagai Ketua Periode 2025-2030
- Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Gelar Jumat Curhat dan Beri Sembako ke Buruh TKBM
- Pegawai KPK Gadungan yang Tipu Mantan Bupati NTT Dijerat UU Pemalsuan Surat
- Rumah Makan Sego Tempong Negoro Buka Cabang di Cililitan, Harga Terjangkau
- Bentuk Kepedulian Terhadap Sesama Kodim 1013 Muara Teweh Laksanakan Bhakti Sosial bertajuk Jumat Berkah
- LPDB-KUMKM dan ID FOOD Bersinergi Perkuat Ketahanan Pangan Nasional
- Kemenkop Kolaborasi Bersama Kemenpar Dalam Penguatan Sektor Pariwisata Melalui Koperasi
Srikandi PLN dan Bhayangkari: Berbagi Cahaya Pengetahuan Listrik untuk Masyarakat

MEGAPOLITANPOS.COM, JAKARTA--- Srikandi PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya dan Bhayangkari Cabang Polres Jakarta Timur berkolaborasi tingkatkan pemahaman Ibu tentang berbagai urusan listrik yang merupakan sumber energi utama dalam berbagai kegiatan rumah tangga yang melibatkan para Ibu.
Baca Lainnya :
- Perkuat ESG, BNI Pacu Pertumbuhan Pembiayaan Berkelanjutan
- Masa Depan Bangsa di Tangan Generasi Muda, BNI Aktif Cetak Generasi Emas Indonesia
- Transformasi Digital dan Kinerja Keuangan BNI Kembali Dapat Apresiasi DPR RI
- Dapat Cashback, Dengan Wondr by BNI Bayar Uang Kuliah Makin Praktis
- Sambut Imlek 2025, Ini Penawaran Istimewa Bagi Nasabah BNI
Sosok ibu di dalam rumah tangga memegang peranan kunci dalam mengelola berbagai urusan rumah. Karena itu, Srikandi PLN berbagi pengalaman serta tips-tips terkait kelistrikan agar para Ibu dapat menjalankan aktivitasnya dengan nyaman dan aman.
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran mengatakan bahwa manajemen PLN sangat mendukung kegiatan Srikandi PLN yang terbukti tidak hanya berperan aktif dalam mendukung kinerja strategis perusahaan tetapi juga memberikan dampak yang positif pada lingkungan sekitar.
“Kami sangat mendukung kegiatan ini, harapannya Srikandi PLN dapat membagikan pengalaman yang mereka miliki tentang kelistrikan kepada Ibu-ibu Bhayangkari, sehingga dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari di rumah,” ujar Lasiran.
Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Ciracas, Anton Suprapto Adi, mengungkapkan selain mengutamakan kenyamanan dan keamanan bagi para Ibu, kegiatan ini juga memberikan ruang untuk berdiskusi dan menerima berbagai masukan dari Ibu-ibu Bhayangkari untuk meningkatkan kualitas layanan PLN.
“Harapan kami kegiatan ini dapat bermanfaat tidak hanya untuk Ibu Bhayangkari, tetapi juga PLN,” ungkap Anton.
Menyambut antusiasme anggota Bhayangkari Cabang Polres Metro Jakarta Timur, Wanda Nicolas Lilipaly selaku Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Polres Metro Jakarta Timur, menekankan pentingnya peran perempuan dalam mengetahui informasi tentang ketenagalistrikan.
“Kita, sebagai manajer dalam rumah tangga yang memiliki peran besar dalam urusan domestik, perlu memiliki wawasan yang luas dan informasi terkini tentang listrik. Apalagi, kita menggunakan listrik setiap hari,” jelas Wanda.
“Kami juga ingin mengucapkan selamat dan sukses kepada para Srikandi PLN. Kami berharap sinergi antara PLN dan masyarakat dapat berjalan dengan baik untuk menuju Indonesia Emas 2045,” tambah Wanda.(Reporter: Achmad Sholeh Alek).
