Lurah Melayu Ingatkan kepada Warga Muara Teweh Agar Tetap Waspada Terhadap Penipuan Online Dan Pencurian Ranmor

By Redaksi 12 Jan 2025, 19:25:50 WIB Kalimantan
Lurah Melayu Ingatkan kepada Warga Muara Teweh Agar Tetap Waspada Terhadap Penipuan Online Dan Pencurian Ranmor

 MEGAPOLITANPOS.COM - Maraknya  penipuan melalui Media Sosial (Medsos) dan kasus pencurian Sepeda Motor yang terjadi di Kabupaten Barito Utara, khususnya di wilayah Muara Teweh dan sekitarnya,  Lurah Melayu, Kecamatan Teweh Tengah, Dayat Salikin, mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk dapat meningkatkan kewaspadaan terhadap maraknya kejadian tersebut.

Dalam pernyataannya pada Minggu (12/01/2025), Dayat meminta warga untuk lebih berhati-hati dan tidak mudah terpancing dengan tawaran barang dengan harga murah yang tidak seharusnya serta tidak mudah  terperdaya oleh modus penipuan.

“Banyak penawaran barang murah di media sosial dengan berbagai alasan, seperti kebutuhan mendesak atau pindahan. Jangan langsung percaya, apalagi jika diminta Transfer uang di awal. Itu jelas Indikasi penipuan,” ucap Dayat.

Baca Lainnya :

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk selalu mengamankan kendaraan bermotor mereka, baik saat di luar rumah maupun di dalam rumah.

“Parkirkan sepeda motor di lokasi yang aman dan pastikan kunci stang terkunci. Jika di rumah, gunakan tambahan gembok untuk pengamanan ekstra. Langkah sederhana ini dapat mengurangi risiko pencurian,” tambahnya.

Dayat berharap seluruh warga dapat saling mengingatkan untuk meningkatkan kesadaran bersama dan menghindarkan diri dari potensi kerugian akibat penipuan maupun pencurian.

Imbauan ini diharapkan dapat membantu masyarakat lebih berhati-hati dalam beraktivitas, baik secara online maupun di lingkungan sekitar, untuk mencegah kasus serupa terjadi di masa mendatang

“Semoga kita semua tetap waspada dan terhindar dari musibah serta marabahaya. Kepedulian kita bersama menjadi kunci menciptakan lingkungan yang lebih aman,” pungkasnya.
(A)




  • E- SI Barito Utara Gelar Kegiatan Champion Liwaa Tournament E Football

    🕔02:09:24, 17 Feb 2025
  • Pj Bupati Barito Utara Hadiri Gebyar Undian Taheta Berkah Periode XXVIII Tahun 2024 Dan 2025

    🕔18:16:32, 16 Feb 2025
  • Mantan Ketua KPU Barito Utara, Malik Muliawan, KPU Barito Utara Sudah Menjalankan Tugasnya Dengan Baik Dan Benar Pada Pilkada 2024

    🕔16:59:12, 15 Feb 2025
  • Pj.Bupati Barito Utara Dan Murung Raya , Sambut Kunjungan Danrem 102 Panju Panjung Di Muara Teweh

    🕔22:43:40, 12 Feb 2025
  • DPRD Bersama Pemkab Dan Forum Komunikasi Honorer R2 R3 Kabupaten Barito Utara, Gelar RDP Terkait Percepatan Penataan Tenaga Non ASN di Kabupaten Barito Utara

    🕔14:19:40, 10 Feb 2025