- Terkesan Ada Pembiaran, Halo Beberkan praktik Buruknya Tambang di Sumsel
- Hj Leni Marlina Adukan Pengguna Akun Facebook Rakhman Satria Ke Polres Barito Utara
- Antisipasi Banjir, Timbul Penyakit Babinsa Bersihkan Lingkungan
- Ketua DPRD Kota Bogor Terima Audiensi DPW PPAI, Bahas Kesejahteraan dan Fasilitas Pengemudi Ambulans
- Batalyon Arhanud 1 Kostrad Gelar Bakti Sosial Bersama Pajero Indonesia One Chapter Tangerang Raya di TPA Cipeucang Serpong
- KH Iin Indrawan, KH. Muchlis, Kyai Gaul dan Ustadz Sarwani AlPantuni Masuk Jajaran PW. Formula Jakarta
- Bupati dan Forkopimda Asahan Kunker ke Kabupaten Labuhan Batu
- Bupati Asahan Gowes Bareng
- Bupati Asahan Terima Kunjungan Kerja Komisi A DPRD Provinsi Sumatera Utara
- Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Musibah Banjir
KPU Majalengka Louncing Maskot dan Jingle Pilkada 2024, Pj Bupati Ingatkan Warga ke TPS 27 Nopember 2024

MEGAPOLITANPOS.COM Majalengka - KPU ( Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Majalengka melouncing Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 di taman alun-alun kota Majalengka. Rabu, (05/06/2024)
Kegiatan dihadiri oleh PJ Bupati Majalengka Dedi Supandi , Forkopimda, Sekda, perwakilan KPU Jabar, ketua Bawaslu, Ketua MUI, Parpol, PPK, PPS dan undangan.
Sementara Dalam sambutannya Pak. PJ menyampaikan bahwa Pemerintah akan terus berupaya mendorong KPU dan Bawaslu untuk berkomitmen agar pilkada tahun 2024 berjalan dengan aman dan lancar.
Baca Lainnya :
- Petugas Berhasil Menemukan Jasad Korban Tertimbun Longsor di Karangrejo Garum
- 2 Pria Penambang Pasir Warga Nglegok Blitar Tertimbun Longsor, Evakuasi Sementara Dihentikan
- Aksi Sosial Kementerian Imipas untuk Para Lansis Tangerang
- SMSI Blitar Raya Segera Disyahkan, Diawali dengan Raker Persiapan Pelantikan Pengurus dan Anggota
- Talkshow Radika FM, Anggota Komisi IV DPRD Majalengka Ini Ungkap Dirinya Seorang Pemain Band
Ada 4 agenda dalam mensukseskan Pilkada 2024 yang salah satunya pemerintah Daerah telah merancang rencana pembangunan jangka panjang daerah (RPJPD) 2025-2045 yang hasilnya akan disampaikan langsung ke KPU dengan tujuan kampanye pemilihan pilkada terarah sesuai dengan rencana pembangunan jangka panjang Nasional.
Menurut Dedi Pemerintah Kabupaten Majalengka pada tanggal 20 Juni akan mengadakan Deklarasi aman netral dan tenang (Anteng) yang akan diikuti oleh seluruh relawan peserta Pilkada 2024 karena sejatinya masyarakat Kabupaten Majalengka adalah masyarakat yang kreatif yang akan terus membangun untuk kota kelahiran yang dicintai ini.
" Saya harap dengan adanya deklarasi ini bisa mewujudkan Pilkada yang damai, aman serta kondusif dan menghasilkan pemimpin yang amanah untuk kemajuan Majalengka ke depanya. " ujar Dedi.
Dedi mengajak kepada masyarakat Majalengka untuk datang ke TPS pada hari Rabu tanggal 27 Nopember 2024.
Sementara Ketua KPU Kabupaten Majalengka Teguh Fajar Putra Utama mengatakan kegiatan ini merupakan tahapan Pilkada tahun 2024 untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang akan digelar pada tanggal 27 November 2024 mendatang.
Maskot hingga tagline merupakan hasil dari seleksi sayembara yang sebelumnya telah dilakukan.
Adapun untuk maskot Pilbup Majalengka sendiri Si Jebor. Maskot perempuan diberi nama Jeni, sedangkan maskot laki-laki diberi nama Bora (Jebor).
"Kalau dalam bahasa Indonesia, Jebor artinya pabrik genting. Majalengka sendiri salah satu daerah penghasil genting dengan kualitas terbaik," tuturnya.
Dengan adanya acara ini Teguh berharap angka Partisipan pemilih di Kabupaten Majalengka dalam Pilkada ini semakin meningkat dan kondusifitas bisa terjaga sehingga menghasilkan Pemimpin yang baik untuk Masyarakat Majalengka.
Kegiatan peluncuran sendiri dimeriahkan oleh Artis pantura dan pertunjukan budaya Khas Majalengka yaitu karinding. ** (Agit)
