- Menkop Ferry Optimis Satu Data Indonesia Bakal Percepat Proses Pembangunan Gerai Kopdes Merah Putih
- Pemkab Majalengka dan OJK Dorong Relaksasi KUR, Perbankan Diharap Turut Berkontribusi
- Pemkab Barito Utara Dorong Konsolidasi Ormas TBBR Lewat Rapimda I
- Fuomo Dorong Kreator Indonesia Jadi Pelaku Bisnis, Siapkan Fitur AI Analytics Engine
- DPRD Sambut Positif Langkah Pemkot Tangerang Akhiri Kerja Sama PSEL Dengan PT Oligo
- Darurat Sampah Nasional : DPRD Minta Pemkot Kota Tangerang Mentransformasi Tata Kelola Sampah
- DPRD Apresiasi Respons Cepat Pemkot Tangerang Tangani Banjir
- Ketua DPRD Terima Tokoh Agama dan Masyarakat, Tabayun Soal Isu Revisi Perda 7 & 8
- AC Manual vs AC Digital di Mobil Modern: Prinsip Sama, Cara Rawatnya Tak Boleh Salah
- Raymond Indra dan Joaquin Ukir Runner-up di Istora, Disebut Penerus Kevin/Marcus
Kasat Lantas Turun Langsung Berikan Bantuan Untuk Masjid Jami Nuurul Muttaqien

MEGAPOLITANPOS.COM Majalengka - Rehabilitasi Masjid Jami Nuurul Muttaqien Desa Panyingkiran Kecamatan Panyingkiran telah mencapai 80%, segala perbaikan telah dilakukan untuk kepentingan masyarakat setempat maupun umum dalam melaksanakan ibadah sehingga merasakan kenyamanan dalam ibadahnya.
Proses rehabilitasi masjid belum rampung 100% karena kendala biaya, biaya yang terkumpul dari masyarakat setempat selama bertahun-tahun belum mencukupi, meski begitu masjid sudah dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Kapolres Majalengka melalui Kasat Lantas Polres Majalengka, Polda Jawa Barat mendapatkan informasi tersebut dari sejumlah awak media. Langsung merespon dengan baik.
Baca Lainnya :
- Pemkab Majalengka dan OJK Dorong Relaksasi KUR, Perbankan Diharap Turut Berkontribusi
- Sosok Politisi Ini Tegaskan Kawal Program MBG, Jika Tidak Bisa Jadi Ancaman Anggaran Negara
- Jebol Sungai Cimanuk di Majalengka, Area Pertanian dan Rumah Warga Terendam Banjir
- Kwarcab Pramuka Majalengka 2025 -2030 Dikukuhkan, Komitmen Memperkuat Peran Pramuka Membina Generasi Muda
- Ketua Komisi III DPRD Majalengka, Tegaskan Poin Penting ke Pemerintah Soal Nasib Supir Angkot
Kasat Lantas AKP Rudy Sudaryono, S.I.K., M.M., CELM., CHRMP langsung berikan bantuan berupa semen untuk finishing bagian masjid yang belum selesai. Serah terima bantuan pun langsung disambut baik oleh Kepala Desa Panyingkiran Arief Syaeful Bahri, S.H. beserta Ketua DKM Masjid Jami Nuurul Muttaqien Amsor, S.Hut.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada bapak Kasat Lantas Majalengka yang telah memberikan bantuan semen untuk pembangunan Masjid Jami Nuurul Muttaqien. Maka dari itu saya ucapkan Jazakallah Khairan Katsiran," ucap Arief setelah serah terima bantuan (13/06/25).

Arief panjatkan do'a untuk kelancaran dan kesuksesan seluruh program Kasat Lantas Majalengka, ia juga menyampaikan bahwa bantuan yang diberikan sangat bermanfaat untuk pembangunan masjid, karena masih banyak yang harus dibereskan termasuk kebutuhan yang lainnya terkait finishing dan pembangunan kubah serta menara masjid.
"Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada bapak Kasat Lantas Majalengka, AKP Rudy Sudaryono, semoga beliau diberikan kesehatan, kelancaran dan kesuksesan dalam segala program yang dijalankan," sampainya.
Arief juga menyampaikan pesan kepada pihak lainnya yang ingin berdonasi ataupun menyedekahkan hartanya untuk pembangunan Masjid Jami Nuurul Muttaqien karena masih dibutuhkan sumber-sumber dana untuk percepatan pembangunan masjid. ** (Agung A)











.jpg)




