HMPI Tahun 2025, Pemkab Barut Gencarkan Penghijauan

By Redaksi 06 Des 2025, 15:01:24 WIB Kalimantan
HMPI Tahun 2025, Pemkab Barut Gencarkan Penghijauan

MEGAPOLITANPOS.COM - Muara Teweh– Pemerintah Kabupaten Barito Utara melalui Wakil Bupati Felix Sonadie menghadiri kegiatan penanaman pohon bersama dalam rangka peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) 2025.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Barito Utara tersebut dilaksanakan di Bumi Perkemahan (Buper) Panglima Batur, Kecamatan Teweh Selatan, Jumat (05/12/2025).

Dalam sambutannya, Wabup Felix menegaskan bahwa pohon merupakan penentu masa depan dunia, sebab keberadaannya berkaitan langsung dengan upaya mempertahankan kelestarian alam dari berbagai ancaman.

“Pohon adalah masa depan dunia. Keberadaan pohon sangat penting dalam menghadapi ancaman perubahan iklim, kerusakan hutan, hingga krisis sumber daya alam yang berdampak pada kondisi geologi Indonesia,” ujar Felix.

Baca Lainnya :

Ia melanjutkan, hutan dan lahan memiliki peran vital bagi kehidupan manusia maupun makhluk hidup lainnya.

“Hutan yang dipenuhi pepohonan berperan sebagai penyedia oksigen, penyerap karbon dioksida, tempat menyimpan cadangan air, serta mencegah banjir dan longsor,” tambahnya.

Namun, menurutnya, peran pohon kini mulai tergerus akibat aktivitas manusia yang semakin merusak lingkungan, terutama dari praktik pembukaan lahan secara sembarangan. Karena itu, peringatan HMPI tahun ini dijadikan momentum untuk kembali menyatukan langkah dalam menjaga bumi.

“Ini saatnya kita bergandeng tangan mengembalikan kondisi alam seperti sediakala dengan menghijaukan kembali lingkungan kita,” tegasnya.

Wabup Felix juga mengajak seluruh pihak untuk menanam pohon sebagai bentuk kecintaan dan wujud keperdulian terhadap alam dan lingkungan.

“Mari kita jaga alam dengan tidak merusak pepohonan. Kita berharap seluruh pihak dapat berkolaborasi dan saling membantu untuk mewujudkan penghijauan lingkungan di Kabupaten Barito Utara,” pungkas Wabup Felix.

(A)




  • Pemkab Barito Utara Dorong Konsolidasi Ormas TBBR Lewat Rapimda I

    🕔18:45:22, 26 Jan 2026
  • Anggota DPRD Barito Utara Nilai ORARI Tetap Strategis di Tengah Perkembangan Teknologi

    🕔20:52:16, 25 Jan 2026
  • DPRD Barut Gelar RDP Bersama Perusahaan BBN Dan Batara Perkasa

    🕔21:22:22, 23 Jan 2026
  • GASPOL 11 12, Strategi Baru Pemkab Barito Utara Hadapi Tantangan Pembangunan

    🕔20:20:07, 22 Jan 2026
  • Tiga Jembatan Strategis Barito Utara Masuki Tahap Finalisasi Desain

    🕔19:04:23, 22 Jan 2026