Bang Kumis, H. Syarief Hidayatulloh Nyaleg Untuk Anggota DPD RI Provinsi Jakarta
Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (disingkat DPD RI atau DPD)

By Ahmad Romdoni 06 Des 2022, 09:14:28 WIB Seputar Betawi
Bang Kumis, H. Syarief Hidayatulloh Nyaleg Untuk Anggota DPD RI Provinsi Jakarta

Keterangan Gambar : Ketua Umum GPMI. H. Syarief Hidayatulloh


MEGAPOLITANPOS.COM:Jakarta- H. Syarief Hidayatulloh dikenal sebagai aktivis Islam, yang biasa di sapa Bang Kumis tiba tiba muncul di KPU DKI Jakarta, setelah di usut ternyata beliau akan mendaftar menjadi senator di DKI Jakarta.



Ketua Umum gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia ini mengatakan, tergerak untuk mendaftarkan diri KPU beralasan, masih banyak warga di tanah betawi yang masih membutuhkan sembako murah, baik warga yang asli betawi maupun pendatang yang kehidupannya masih tergolong kurang mampu.



Setelah pandemi covid 19, banyak warga yang mengeluhkan persoalan ekonomi, karena berbagai subsidi yang menjadi hajat hidup warga miskin perlahan lahan di cabut, dengan berbagai alasan walaupun akhirnya warga mendapatkan bantuan dari kenaikan BBM.

Baca Lainnya :



" Insya Allah saya akan terus fokus memberikan bantuan sembako murah kepada warga di Jakarta, seperti yang telah saya laksanakan di ratusan titik di DKI Jakarta selama pandemi covid 19, serta mendorong pemerintah untuk lebih fokus memperhatikan kebutuhan sembako murah untuk warga miskin" ungkap H. Syarief



" Kesehatan dan Pendidikan juga harus lebih di tingkatkan lagi pelayanannya, jangan ada lagi warga miskin takut berobat dan takut mendaftar kuliah ke universitas karena ketiadaan biaya" kata Bang Kumis panggilan akrab H.Syarief yang pernah mendeklarasikan Anies Baswedan saat menjadi Gubernur



Untuk diketahui Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (disingkat DPD RI atau DPD), sebelum 2002 disebut Utusan Daerah, adalah lembaga tinggi negara dalam sistem ketatanegaraan Indonesia yang anggotanya merupakan perwakilan dari setiap provinsi yang dipilih melalui pemilihan umum serta merupakan majelis tinggi dalam lembaga.




  • H Abdul Ghoni: Pengurus Forkabi Harus Berdaya di Kampung Sendiri, Berguna Untuk Orang Lain.

    🕔22:18:35, 28 Jul 2024
  • Arisan Keluarga, Tradisi dan Budaya Betawi Untuk Saling Bersilaturrahmi

    🕔08:09:52, 11 Des 2023
  • H. Juaini Yusuf, Ketum FLO DKI Jakarta di Arak Puluhan Ormas Menuju Pelaminan

    🕔14:23:02, 05 Agu 2023
  • Syarief Hidayatulloh Akan Hadir di Acara Festivl Betawi Nyohor

    🕔13:34:29, 29 Jul 2023
  • Festival Betawi Nyohor di Kalibata Akan di Kunjungi Menteri Parekraf Sandiaga Uno

    🕔07:14:29, 08 Jun 2023