- Babinsa Bentuk Generasi Patriot Berikan Materi Bela Negara untuk Paskibraka
- Kodim 0506/Tangerang Gelar Kegiatan Bersih-Bersih: Antisipasi Banjir dan Wabah DBD
- Ketum PRSI Hadiri Pembukaan World Robotic Competition 2025 Malaysia
- Babinsa Koramil 14/Panongan Melaksanakan Komsos untuk Mengajak Masyarakat Mengaktifkan Siskamling
- Dukung Kemajuan Industri Furnitur Nasional, Kemenkop Jajaki Kemitraan Strategi Koperasi dengan BMN
- Serter, Babinsa Koramil 10/Sepatan Komsos di Kantor Desa Sangiang
- Kasus Tukar Pasangan dan Penyebaran Konten Pornografi Berhasil Diungkap Siber Polda Metro
- ASPIKOM Jabodetabek Gelar Jambore Nasional Komunikasi (JNK) 2024
- Barata Siap Advokasi Keresahan Warga Permata
- Perayaan HUT PDIP ke-52 Ajang Refleksi Partai, Histori Perjalanan Panjang PDI-P Seru Megawati
Aspirasi Warga, Anggota DPRD Kota Tangerang Kawal Penanganan Banjir
Keterangan Gambar : Edi Suhendi saat meninjau lokasi yang kerab banjir.
MEGAPOLITANPOS.COM, Kota Tangerang - Anggota DPRD Kota Tangerang Edi Suhendi menyebut sejumlah program penanganan banjir yang menjadi aspirasi warga di daerah pemilihannya yaitu Ciledug, Karang Tengah dan Larangan telah ditindaklanjuti oleh Pemkot Tangerang melalui Dinas PUPR. Selasa (15/11/22).
Edi mengatakan, pembangunan tanggul , tandon air , pompa besar, dan drainase di kelurahan Paninggilan, Paninggilan Utara, Tajur, Sudimara Timur, dan Karang Tengah sedang berjalan.
Sementara yang masih dalam perencanaan seperti pembangunan tandon atau embung Air, drainase, tanggul dan lainnya berada di beberapa kelurahan yaitu Sudimara Barat, Pedurenan, Karang Timur, Paninggilan, Gaga, Sudimara Selatan dan lainnya.
Baca Lainnya :
- Babinsa Bentuk Generasi Patriot Berikan Materi Bela Negara untuk Paskibraka
- Kodim 0506/Tangerang Gelar Kegiatan Bersih-Bersih: Antisipasi Banjir dan Wabah DBD
- Ketum PRSI Hadiri Pembukaan World Robotic Competition 2025 Malaysia
- Babinsa Koramil 14/Panongan Melaksanakan Komsos untuk Mengajak Masyarakat Mengaktifkan Siskamling
- Serter, Babinsa Koramil 10/Sepatan Komsos di Kantor Desa Sangiang
Selain itu juga ada usulan pembangunan danau buatan di Sudimara Selatan dan Tajur.
“Aspirasi penanganan banjir memang selalu disampaikan oleh warga setiap Reses ataupun silatuhrahmi ke daerah pemilihan, aspirasi ini menjadi prioritas yang dikawal agar permasalahan banjir dapat segera teratasi,” ujarnya.
Ia mengatakan, pembangunan infrastruktur yang diminta warga berupa tandon air fungsinya dapat menampung volume air sungai atau hujan dari drainase permukiman warga. Sementara tanggul yang dibangun berguna mempercepat aliran dan melindungi air tidak meluap karena volume yang besar saat hujan.
“Yang tidak kalah penting adalah pembangunan dan peningkatan drainase di permukiman sehingga infrastruktur penanganan banjir berjalan efektif,” ujarnya.
Selain penanggulangan banjir Edi juga mengawal sejumlah aspirasi yang ditindaklanjuti oleh Pemkot Tangerang seperti pembangunan GOR di Paninggilan Utara, serta pembangunan gedung MUI di Kecamatan Ciledug.
“Aspirasi pembangunan sarana umum lainnya juga terus dikawal ke dinas terkait agar terealisasi seperti pembangunan Alun-alun di 3 Kecamatan,” pungkas politisi PKS ini