Ketua Bawaslu Blitar Minta Ormas Aktif Mengawasi Pemilu 2024, Agar Berkualitas dan Jurdil

By Johan MP 26 Sep 2022, 19:14:21 WIB Jawa Timur
Ketua Bawaslu Blitar Minta Ormas Aktif  Mengawasi Pemilu 2024, Agar Berkualitas dan Jurdil

Keterangan Gambar : Ketua Bawaslu Kabupaten Blitar Abdul Hakam Sholahudin


MEGAPOLITANPOS.COM, Blitar - Seluruh komponen Organisasi Masyarakat (Ormas ) merupakan salah satu elemen penting untuk melakukan pengawasan partisipatif Pemilu 2024 mendatang. Salah satunya  berperan aktif membantu Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Blitar, dalam mengawasi semua tahapan hingga pelaksanaan Pemilu, agar Pemilu terlaksana benar - benar berkualitas, jujur dan adil.

Hal ini disampaikan oleh Abdul Hakam Sholahudin dalam Sosialisasi Pengawasan Partisipatif dengan Organisasi Masyarakat pada Pemilu Serentak 2024, Senin (25/09/22) di salah satu hotel di Blitar.

“Tugas pengawasan Pemilu bukan hanya Bawaslu, namun seluruh masyarakat yang di dalamnya ada ormas, OKP, mahasiswa dan pemilih pemula,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten Blitar Abdul Hakam Sholahuddin.

Baca Lainnya :

Ketua Bawaslu Kabupaten Blitar Abdul Hakam Sholahudin mengemukakan, masyarakat adalah subjek dalam proses Pemilu. Oleh sebab itu, pengawasan partisipatif menjadi komitmen bersama. Hal itu untuk mewujudkan warga negara yang aktif dalam mengikuti perkembangan pembangunan demokrasi. 

“Pengawasan menjadi sarana pembelajaran politik bagi masyarakat. Partisipasinya dibutuhkan demi Pemilu berkualitas,” kata Hakam.

Bagi penyelenggara Pemilu, pengawasan masyarakat yang masif sebagai pengingat dalam bertugas agar senantiasa berhati-hati, jujur dan adil.

Dilain sisis Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Lembaga Bawaslu Kabupaten Blitar Priya Hari Santosa, baik penyelenggara, pengawas, pemantau dan peserta Pemilu dapat belajar berperan sesuai latar belakangnya masing-masing.

“Partisipasi politik merupakan wujud pelaksanaan kedaulatan rakyat adalah suatu hal yang sangat fundamental dalam proses demokrasi,” imbuh Priya.

Priya selanjutnya juga mengajak kepada semua pihak agar melakukan pengawasan pada Pemilu 2024 mendatang. Keterlibatan ormas, OKP, mahasiswa dan pemilih pemula akan memudahkan Bawaslu dalam pengawasan. 

“Petugas kami sangat terbatas. Oleh sebab itu kami membutuhkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan Pemilu,” ungkapnya. 

Pihaknya menyediakan kanal aduan bagi masyarakat yang melihat kecurangan Pemilu. Masyarakat bisa menyampaikan melalui media sosial atau datang langsung  ke kantor Bawaslu Kabupaten Blitar. 

“Silakan bisa inbox di Facebook, Instagram, Twitter atau datang langsung. Pelapor kami jamin kerahasiaannya,” kata Priya. 

Sosialisasi yang diikuti ratusan peserta dari berbagai ormas dan insan media ini, menghadirkan narasumber pegiat pemilu Jawa Timur Aang Khunaifi dan Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Julison. (za/mp/)




  • Warga Jember Tewas Tenggelam di Dam Sungai Berut, Gabungan Tim SAR Berhasil Evakuasi Jasad Korban

    🕔08:04:12, 04 Apr 2025
  • Polres Blitar Kota Sidak Ketersediaan dan Harga Gas LPG Masih Aman

    🕔18:35:16, 27 Mar 2025
  • Maknai Ramdhan 1446 H, Pemdes Sumberagung Gelar Bukber Membangunan Mental yang Akhlaqul Kharimah

    🕔18:43:02, 26 Mar 2025
  • PIRA Kabupaten Blitar: Berbagi Takjil, Sebagai Wujud Membangun  Silaturahmi di Bulan Ramdhan Berkah

    🕔09:02:26, 25 Mar 2025
  • Kapolres Blitar dan Walikota Blitar Cek Kelayakan Bus Serta Cek Tes Urin Awak Armada Jelang Arus Mudik Lebaran

    🕔15:12:02, 24 Mar 2025