- Hj Leni Marlina Adukan Pengguna Akun Facebook Rakhman Satria Ke Polres Barito Utara
- Antisipasi Banjir, Timbul Penyakit Babinsa Bersihkan Lingkungan
- Ketua DPRD Kota Bogor Terima Audiensi DPW PPAI, Bahas Kesejahteraan dan Fasilitas Pengemudi Ambulans
- Batalyon Arhanud 1 Kostrad Gelar Bakti Sosial Bersama Pajero Indonesia One Chapter Tangerang Raya di TPA Cipeucang Serpong
- KH Iin Indrawan, KH. Muchlis, Kyai Gaul dan Ustadz Sarwani AlPantuni Masuk Jajaran PW. Formula Jakarta
- Bupati dan Forkopimda Asahan Kunker ke Kabupaten Labuhan Batu
- Bupati Asahan Gowes Bareng
- Bupati Asahan Terima Kunjungan Kerja Komisi A DPRD Provinsi Sumatera Utara
- Pemkab Asahan Salurkan Bantuan Musibah Banjir
- KH. Iin Indrawan: Formula Jakarta Ormas Islam Yang Terbuka dan Independent
Chathaulos Hadirkan Koleksi Transformation Memadukan Tradisi dan Modernitas di Wedding Batak Exhibition 2024

Keterangan Gambar : Chathaulos memukau para pengunjung dengan fashion show bertajuk "Transformation" pada acara Wedding Batak Exhibition 2024 yang digelar Sabtu (7/9/2024).
MEGAPOLITANPOS.COM, Jakarta- Chathaulos memukau para pengunjung dengan fashion show bertajuk "Transformation" pada acara Wedding Batak Exhibition 2024 yang digelar Sabtu (7/9/2024).
Baca Lainnya :
- Chathaulos Hadirkan Koleksi Transformation Memadukan Tradisi dan Modernitas di Wedding Batak Exhibition 2024
- PT Labda Anugerah Tekstil Raih Dua Rekor MURI dan Sertifikasi OEKO TEX STeP
- Jakarta Fashion and Food Festival 2024, Henri Winata Memukau Dengan Koleksi Sprezzatura
- Sebagai Syukuran Pencapaian Prestasi, Kantin GBK Jadi Saksi Sejarah Milad Ketua PGTT
- IFW 2024, Konawe Hadir Bangun Spirit Pengrajin dan UKM Bidang Fashion
Pertunjukan ini tidak hanya memperkenalkan koleksi busana terbaru, tetapi juga mengajak audiens untuk menyelami makna mendalam di balik transformasi budaya dan fashion.
Mengusung tema "Transformation", Chathaulos menampilkan karya yang mencerminkan perjalanan perubahan dan pertumbuhan, baik dalam dunia fashion maupun kehidupan sehari-hari.
Martha Simanjuntak, pendiri Chathaulos, menjelaskan bahwa koleksi ini terinspirasi oleh ulos, kain tradisional Batak yang sarat filosofi. “Ulos bukan hanya kain, tetapi simbol evolusi kehidupan manusia dalam masyarakat Batak. Setiap motifnya bercerita tentang transformasi, adaptasi, dan harapan,” ujarnya.
Dalam koleksi ini, ulos bertransformasi menjadi busana yang modern dan futuristik, tanpa menghilangkan identitas budayanya.
Martha menambahkan, "Kami ingin menunjukkan bahwa ulos dapat berevolusi mengikuti zaman, menjadi relevan dalam dunia fashion saat ini, namun tetap memegang teguh nilai-nilai tradisi."
Karya-karya yang ditampilkan merupakan perpaduan sempurna antara tradisi dan inovasi, mengajak penonton untuk melihat bagaimana kain ulos, yang dulunya hanya dikenakan pada upacara adat, kini tampil sebagai elemen mode yang progresif. Setiap potongan busana membawa pesan untuk berkembang dan beradaptasi tanpa melupakan akar budaya.(Reporter: Lexi).
