- Dengar Langsung Persoalan Layanan di Lapangan, Menteri Nusron Kumpulkan Sejumlah Kepala Kantor Pertanahan di Jawa Barat
- Nekat Curi Baut KA, Pemuda Asal Kalimantan dibekuk Polisi
- Resmi Hibah Aset Perumdam TKR Perpipaan Sambungan Langganan Sudah Jadi Tangung Jawab Perumda TB Kota Tangerang
- Jaga Situasi Kamtibmas, Kodim 0506/Tgr Patroli Malam/Siskamling
- Menanam Masa Depan: Aksi Koramil 08 Pamulang Hijaukan Gerbang Emas
- Masih Pegang Girik di 2026? Kementerian ATR/BPN Imbau Masyarakat Tak Perlu Khawatir
- Penegakan Hukum di KPK dan Kejaksaan Disorot, Pengamat Bilang Soal Relasi
- Tingkatkan Kepastian dan Perlindungan Hukum di Bidang Pertanahan, Kementerian ATR/BPN Bahas Konsepsi Perubahan PP Nomor 18 Tahun 2021
- Reforma Agraria Ubah Pola Pikir Warga Desa Baumata di Kabupaten Kupang, Hasilkan Peningkatan Penghasilan Petani
- Wabup Felix Sonadie Wakili Pemkab Barito Utara di Puncak Perayaan Hari Jadi Ke 73 Kotim
DPW Jembatan Kemajuan Bangsa DKI Jakarta Resmi Daftar ke Kesbangpol, Siap Bangun Sinergi dengan Pemprov

Keterangan Gambar : Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jembatan Kemajuan Bangsa (JKB) DKI Jakarta menyambangi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta (6/1/2026).
MEGAPOLITANPOS.COM, Jakarta, — Pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jembatan Kemajuan Bangsa (JKB) DKI Jakarta menyambangi Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) DKI Jakarta dalam rangka silaturahmi sekaligus pendaftaran resmi organisasi. Kegiatan tersebut berlangsung di Kantor Kesbangpol DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih Nomor 18, Blok H Lantai 15, Jakarta Pusat, Selasa (6/1/2026).
Silaturahmi ini dipimpin langsung oleh Dewan Penasihat DPP JKB, Robert S, bersama Ketua DPW JKB DKI Jakarta Heri Prathama. Turut mendampingi dalam pertemuan tersebut Ketua DPD JKB Jakarta Pusat Jayakerta dan Ketua DPD JKB Jakarta Barat Suburhadi.
Kedatangan jajaran pengurus DPW JKB DKI Jakarta disambut hangat oleh staf Kesbangpol DKI Jakarta, Raja Juli, yang kemudian dilanjutkan dengan pertemuan bersama Kepala Kesbangpol DKI Jakarta Muhammad Matsani serta Mashar Setiabudi, Kepala Bidang Kesatuan Bangsa.
Baca Lainnya :
- DPW Jembatan Kemajuan Bangsa DKI Jakarta Resmi Daftar ke Kesbangpol, Siap Bangun Sinergi dengan Pemprov
- KI DKI Jakarta: Tanpa Regulasi yang Kuat, Hak Publik atas Informasi Masih Terabaikan
- Apresiasi TNI untuk PLN: Upacara HUT TNI Berjalan Lancar Berkat Listrik Andal
- Gandeng Bank Jakarta, Pemprov Jakarta Percepat Kredit Program 3 Juta Rumah
- Program Light Up The Dream PLN, 123 Warga Jakarta Sekitarnya Nikmati Listrik Gratis
Ketua DPW JKB DKI Jakarta, Heri Prathama, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk ketaatan organisasi terhadap regulasi serta langkah awal untuk memperkenalkan keberadaan JKB secara resmi kepada pemerintah daerah.
“Silaturahmi dan pendaftaran ini menjadi langkah awal agar keberadaan organisasi kami diketahui secara resmi oleh pemerintah, khususnya Kesbangpol DKI Jakarta,” ujar Heri.
Ia menambahkan, pendaftaran juga dilakukan oleh jajaran JKB di wilayah Jakarta lainnya sebagai upaya membangun sinergi yang berkelanjutan dengan instansi pemerintah.
“Ke depan kami berharap dapat menjalin sinergitas yang baik dengan pemerintah di setiap wilayah, sehingga JKB dapat berperan aktif sebagai mitra strategis dalam mendukung program-program pembangunan,” jelasnya.
Menurut Heri, meski pertemuan ini merupakan agenda awal secara formal antara DPW JKB DKI Jakarta dan Kesbangpol, namun hubungan komunikasi antar lembaga telah terjalin dengan baik.
“Dengan pertemuan ini, kerja sama dan sinergi diharapkan dapat semakin kuat dalam mendukung program pemerintahan di Jakarta,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Kesbangpol DKI Jakarta, Muhammad Matsani, memberikan sejumlah masukan dan arahan kepada jajaran pengurus DPW JKB DKI Jakarta terkait tata kelola organisasi serta peran ormas sebagai mitra strategis pemerintah.
Pertemuan silaturahmi tersebut ditutup dengan sesi foto bersama sebagai dokumentasi dan simbol terjalinnya komunikasi serta kerja sama yang positif antara DPW JKB DKI Jakarta dan Kesbangpol DKI Jakarta. (Reporter: Achmad Sholeh Alek).

.jpg)


.jpg)











