- QRIS Tap Bisa Dipakai Lewat wondr by BNI, Naik Transportasi Jadi Makin Mudah
- Melalui Pekan Bazar Ramadan Murah DWP Kementerian UMKM Berkolaborasi Perluas Pasar Produk Lokal
- Uji Publik Data Pemilih Dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan PSU, Salah Satu Bukti KPU Jujur, Transparan Dan Berintegritas
- Berkah Ramadhan LSM Focus Corupsion Berbagi Takjil Bersama Awak Media di depan Kantor Walikota
- Bupati Asahan Ikuti HLM dan Capacity Building TPID
- Ini Pesan Wakil Bupati Asahan Saat Sidak
- Yusnila Indriati Taufik di Lantik Jadi Ketua TP PKK
- Satgas TMMD 123 Tigaraksa Lepas Bekisting Secara Bertahap
- Gakumdu Barito Utara Amankan Sejumlah Barang Bukti Terkait Money Politik Jelang PSU Pilkada Barito Utara
- Wagub Rano Karno Rasakan Mudahnya Transaksi Non-Tunai pada Pasar Kreatif Bersama Bank DKI Ramadan
Viral Babi Ngepet Terekam CCTV di Tangsel, Ternyata Seekor Anjing Yang Terjebak di Got

Keterangan Gambar : Ternyata itu hanya seekor anjing yang sempat terjebak di dalam selokan.
MEGAPOLITANPOS.COM Tangsel,- Seekor anjing liar diviralkan sebagai 'Babi Ngepet' di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan (Tangsel) yang sebelumnya terekam CCTV dan viral. Ternyata itu hanya seekor anjing yang sempat terjebak di dalam selokan.
"Warga setempat yang sudah kita mintai keterangan, pada saat kejadian warga tersebut menemukan seekor anjing yang ada di dalam got air dan itu bukan BN hingga viral," ujar, Binmas Polsek Pondok Aren Aiptu Subhanuddin dalam rekaman video keterangan pers yang diterima wartawan. Rabu, (03/05/2023).
Setelah itu, dari keterangan warga juga menyebutkan saat mengevakuasi anjing tersebut dari selokan dan diangkat terlepas dan lari ke arah rumah warga.
Baca Lainnya :
- Walikota Blitar Mas Ibbin Membuka Rapat Konsultasi Publik RPJMD 2026 dan Musrenbang RKPD 2026, Ini Harapanya
- Bupati Blitar Rijanto Apresiasi Kineja Baznas, Bantu Atasi Stunting dan Kemiskinan Ratusan Warga Garum Kurang Mampu Disertai Santunan
- Safari Ramadhan Bersama Mas Ibbin Menambah Kedekatan dengan Masyarakat dan Alim Ulama Kota Blitar
- Berbagi Berkah Ramadan, Kodim 0506/Tgr Bagikan Takjil
- Bareskrim Polri dan Polda Jajaran Merilis Hasil Ungkap Peredaran Gelap Narkoba 4.171 Ton
"Sebelumnya, bersama warga juga tetangga terdekat melakukan evakuasi kurang lebih 1 jam untuk mengangkat anjing tersebut. Setelah diangkat, hewan anjing tersebut langsung melarikan diri," kata dia.
Belakangan, anjing tersebut terekam CCTV di lingkungan rumah warga hingga kemudian disebut sebagai 'babi ngepet'. Dari Isu 'babi ngepet' ini merebak, setelah warga kehilangan uang.
Dilansir dari detiknews.com, Kasi Humas Polsek Pondok Aren Bripka Deni mengatakan pihaknya telah memastikan bahwa anjing tersebut liar dan tanpa pemilik. Hal itu karena warga sekitar tidak mengetahui siapa pemilik anjing tersebut.
"Anjing liar. Jadi tim polsek menanyakan ke warga sekitar, nggak ada yang tahu pemiliknya," ujar Deni. Rabu, (03/05/2023).
Bukan Babi Ngepet
Sebelumnya, Kasi Humas Polres Tangsel Ipda Galih mengatakan Polsek Pondok Aren telah mendatangi lokasi setelah viral kasus babi ngepet tersebut. Dia mengatakan polisi hendak mengecek kebenaran informasi viral bahwa ada babi ngepet yang terekam CCTV.
"Terkait isu adanya babi ngepet yang terekam CCTV di wilayah Kelurahan Pondok Betung, Pondok Aren, Tangerang Selatan, bahwa Kapolsek Pondok Aren telah memerintahkan personelnya untuk melakukan penyelidikan ke lokasi untuk memperoleh kebenaran info tersebut," ujar Galih dalam keterangannya. Selasa, kemarin (02/05/2023).
Setelah diselidiki, hewan yang berkeliaran dan terekam CCTV itu merupakan seekor anjing liar. Dia mengatakan hal itu diperkuat oleh kesaksian warga yang melihat anjing tersebut.
"Hasil penyelidikan, berdasarkan keterangan beberapa warga sekitar bahwa hewan tersebut bukan seekor babi, melainkan seekor anjing. Karena ada kesaksian warga sekitar yang melihat itu merupakan anjing liar dan ada bukti fotonya," pungkasnya. ** (Agit)
