- QRIS Tap Bisa Dipakai Lewat wondr by BNI, Naik Transportasi Jadi Makin Mudah
- Melalui Pekan Bazar Ramadan Murah DWP Kementerian UMKM Berkolaborasi Perluas Pasar Produk Lokal
- Uji Publik Data Pemilih Dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan PSU, Salah Satu Bukti KPU Jujur, Transparan Dan Berintegritas
- Berkah Ramadhan LSM Focus Corupsion Berbagi Takjil Bersama Awak Media di depan Kantor Walikota
- Bupati Asahan Ikuti HLM dan Capacity Building TPID
- Ini Pesan Wakil Bupati Asahan Saat Sidak
- Yusnila Indriati Taufik di Lantik Jadi Ketua TP PKK
- Satgas TMMD 123 Tigaraksa Lepas Bekisting Secara Bertahap
- Gakumdu Barito Utara Amankan Sejumlah Barang Bukti Terkait Money Politik Jelang PSU Pilkada Barito Utara
- Wagub Rano Karno Rasakan Mudahnya Transaksi Non-Tunai pada Pasar Kreatif Bersama Bank DKI Ramadan
Srikandi PLN Mengajar: Mahasiswa LP3I Jakarta Gali Lebih Dalam Peran Humas di Era Digital

Keterangan Gambar : Srikandi PLN Mengajar
MEGAPOLITANPOS.COM, Jakarta - Selami peran Kartini di era digital, Srikandi PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya berbagi ilmu dan pengalaman menjalankan peran hubungan masyarakat (humas) PLN kepada mahasiswa Politeknik Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) Jakarta, Program Studi (Prodi) Hubungan Masyarakat.
General Manager PLN UID Jakarta Raya, Lasiran, menyampaikan bahwa humas memiliki peran yang vital dalam menjembatani dan menyukseskan kinerja PLN.
Baca Lainnya :
- QRIS Tap Bisa Dipakai Lewat wondr by BNI, Naik Transportasi Jadi Makin Mudah
- Mudahkan Masyarakat ke Jawa dan Sumatera, BNI Tambah Alokasi Mudik Gratis 2025 Dua Kali Lipat
- Siapkan Uang Tunai Rp21T, BNI Pastikan Layanan Perbankan Tetap Aman di Hari Lebaran dan Musim Liburan
- Investasi Sukuk ST014 Lewat wondr by BNI Bisa Dapat Cashback Hingga Rp10Juta
- BNI Gelar Lucky Draw Kartu Kredit BNI JCB Ultimate dan Precious Berhadiah Terbang dan Universal Studio Jepang
“Saya harap, adik-adik mahasiswa dapat belajar dari pengalaman para Srikandi PLN dalam menjalankan fungsi komunikasi perusahaan. Semoga kegiatan ini dapat menjadi kontribusi nyata untuk mencetak generasi muda yang siap bersaing di dunia kerja dengan keterampilan komunikasi yang mumpuni,” ungkap Lasiran.
Saat sesi Srikandi PLN Mengajar, Manager Komunikasi dan TJSL PLN UID Jakarta Raya, Intan Nugrahani menjelaskan berbagai aspek komunikasi perusahaan, mulai dari strategi komunikasi internal dan eksternal, peran media sosial dalam membangun citra perusahaan, hingga pentingnya transparansi dan konsistensi dalam menyampaikan informasi.
"Komunikasi dan koordinasi yang baik dengan semua _stakeholder_ adalah kunci kesuksesan organisasi. Kita perlu menyusun strategi komunikasi yang terencana dan terukur untuk diterapkan di perusahaan," ujar Intan.
Antusiasme peserta Srikandi PLN Mengajar terlihat jelas ketika para mahasiswa aktif berdiskusi mengenai tantangan komunikasi yang dihadapi oleh perusahaan. Salah satu mahasiswa, Ahmad (16), mengungkapkan kegembiraannya mengikuti acara ini.
"Sesi ini sangat bermanfaat. Saya mendapatkan banyak wawasan baru tentang bagaimana perusahaan besar seperti PLN mengelola komunikasi mereka. Ini sangat membantu saya dalam mempersiapkan diri memasuki dunia kerja," katanya.(Reporter: Achmad Sholeh Alek).
