- Bengkel Wijaya AC Mobil Tunjukkan Profesionalisme Tangani Berbagai Masalah AC Mobil
- Korban KSPSB Desak Negara Hadir, Proses PKPU Gagal dan Hukum Dinilai Mandek
- Respon PUPR Jalan Rusak Kades Kedungbanteng Redakan Emosi Warga Akan Tanam Pohon Pisang
- Satlantas Menyapa Masyarakat, Edukasi Administrasi Kendaraan dan Pelatihan SIM Praktis
- DPRD Minta Perusahaan Tambang Beralih ke Jalan Khusus, Hentikan Hauling di KM 30
- Hauling Batu Bara Dinilai Rusak Jalan, DPRD Barito Utara Panggil Tiga Perusahaan Tambang
- Konfercab GP Ansor Barito Utara, Pemuda Didorong Jadi Motor Pembangunan Daerah
- Bupati Barito Utara Buka Konfercab GP Ansor, Tekankan Penguatan Nilai Kemanusiaan
- Menkop Ferry Optimis Satu Data Indonesia Bakal Percepat Proses Pembangunan Gerai Kopdes Merah Putih
- Pemkab Majalengka dan OJK Dorong Relaksasi KUR, Perbankan Diharap Turut Berkontribusi
Nderek Pakar Puji Gerak Cepat Gubernur Mas Pram Pulihkan Fasilitas Umum Pascakerusuhan Demo

Keterangan Gambar : Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung bersama Ketua PENDEKAR (Nderek Pakar) Andi Permadi.
MEGAPOLITANPOS.COM, Jakarta, – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bergerak cepat memperbaiki berbagai fasilitas umum yang rusak akibat kerusuhan demo pada 29–30 Agustus 2025. Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung atau yang akrab disapa Mas Pram, langsung turun ke lapangan memastikan pemulihan berjalan cepat dan terarah.
“Tadi pagi saya sudah meninjau langsung ke titik-titik yang terdampak, baik halte yang terbakar, gerbang tol yang dirusak, maupun pos polisi yang hangus. Semua harus segera diperbaiki karena Jakarta tidak bisa menunggu,” tegas Mas Pram di Balai Kota, padaSabtu (30/8).
Sejumlah fasilitas yang menjadi prioritas perbaikan antara lain Halte Slipi 1, Gerbang Tol Semanggi, serta sejumlah pos polisi yang terbakar. Pemprov DKI juga mengerahkan penuh pasukan PPSU untuk melakukan pembersihan dan penataan agar kota segera pulih.
Baca Lainnya :
- DPRD Sambut Positif Langkah Pemkot Tangerang Akhiri Kerja Sama PSEL Dengan PT Oligo
- Darurat Sampah Nasional : DPRD Minta Pemkot Kota Tangerang Mentransformasi Tata Kelola Sampah
- Ketua DPRD Terima Tokoh Agama dan Masyarakat, Tabayun Soal Isu Revisi Perda 7 & 8
- Sosok Politisi Ini Tegaskan Kawal Program MBG, Jika Tidak Bisa Jadi Ancaman Anggaran Negara
- Ketua Komisi III DPRD Majalengka, Tegaskan Poin Penting ke Pemerintah Soal Nasib Supir Angkot
Apresiasi dari Nderek Pakar
Gerak cepat Pemprov DKI mendapat apresiasi dari Andi Permadi, Ketua PENDEKAR (Nderek Pakar). Ia menilai langkah Mas Pram menunjukkan kepedulian besar terhadap kenyamanan warga.
“Saya sangat bangga dan salut dengan Gubernur Mas Pram. Beliau begitu sigap mengambil tindakan agar masyarakat tetap bisa nyaman menggunakan fasilitas publik. Ini bukti kepemimpinan yang hadir di tengah rakyat,” ujar Andi di Jakarta, Kamis (04/09).
Meski begitu, Andi menegaskan bahwa demonstrasi adalah hak warga negara yang dijamin undang-undang. Namun, ia menyayangkan jika aksi tersebut dicederai oleh tindakan anarkis oknum tidak bertanggung jawab.
“Kami mendukung demo yang murni menyuarakan aspirasi. Tapi tindakan merusak fasilitas publik sangat kami sesalkan. Ingat, semua itu dibangun dari uang rakyat dan untuk rakyat,” jelasnya.
Imbauan untuk Tetap Tenang
Andi juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi isu-isu yang bisa memicu kerusuhan baru.
“Mari bersama menjaga fasilitas publik, jangan anarkis lagi. Kami siap mendukung program-program Mas Pram dan Wagub Rano Karno demi kesejahteraan masyarakat Jakarta,” tutupnya.
Kini, sejumlah armada Transjakarta yang sempat terganggu akibat kerusuhan sudah kembali beroperasi meski beberapa unit masih menunggu perbaikan. Pemprov memastikan pemulihan layanan publik dilakukan secara bertahap hingga normal kembali.(Reporter: Achmad Sholeh Alek).

















